Pelatihan Teknologi AI Dan Google Office

Pelatihan Teknologi AI Dan Google Office

Desa Kebanggan - Pemerintah Desa Kebanggan menggelar pelatihan teknologi "Pelatihan Teknologi AI Dan Google Office" untuk perangkat desa. Pelatihan yang berlangsung di Balai Desa Kebanggan ini diikuti oleh seluruh perangkat desa dengan tujuan untuk meningkatkan efisiensi dan transparansi terhadap pelayan publik. 

Pelatihan yang dipandu oleh mahasiswa KKL Universitas Amikom Purwokerto berpengalaman di bidang teknologi informasi dan ilmu komunikasi, membahas bagaimana memanfaatkan Google Office untuk kolaborasi antarperangkat desa. Salah satu materi yang menarik perhatian adalah pengenalan AI melalui ChatGPT. Melalui simulasi dan demonstrasi langsung, para peserta diajak untuk memahami bagaimana AI dapat membantu mereka dalam menyelesaikan pekerjaan administratif dengan lebih efisien. 

Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan para perangkat desa dapat lebih adaptif terhadap perkembangan teknologi yang terus berkembang pesat dan bisa memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi pelayanan publik. Dengan keterampilan baru ini, Desa Kebanggan siap menghadapi tantangan era digital dan terus berinovasi untuk kesejahteraan masyarakatnya.

 

Related Posts

Komentar